Mampukah Daihatsu Ayla Turbo Memikat Konsumen Indonesia

OTOSPEEDMAGZ.COM – Spesifikasi Daihatsu Ayla Turbo Terbaru - Beberapa hari yang lalu sangat santer berita mengenai Daihatsu Ayla Turbo ,mobil yang diklaim oleh pihat Daihatsu berkapasitas 1000 cc ini telah dilakukan ujicoba mesin di jalan Indonesia.Namun dari pihak Daihatsu sendiri belum ada penegasan jika mobil LCGC yang di unggulkan ini akan segera di pasarkan secara missal.

Spesifikasi Daihatsu Ayla Turbo
sumber foto :daihatsupekanbaru.id

Daihatsu Ayla Turbo

Seperti kutipan dari Liputan6.com,yang disampaikan oleh beliau Amelia Tjandra selaku Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor menyampaikan : “sampai saat ini kami dari team RnD  atau research and development masih membuat studi dan melihat pasar yang memang belum dilakukan oleh pabrikan lainya.Kita juga masih memantau apakah mobil seperti ini laku tidak,serta apakah mereka juga bisa menerima dari segi harganya tidak,jika diterima tentunlah antara Ayla Turbo dan Ayla biasa akan ada perbedaan”.

Beliau juga menyampaikan jika untuk komponen atau spartpart dari mobil Ayla Turbo masih harus ekspor dari Negara Jepang,dan tentunya akan memakan biaya yang sudah tidak sesuai dengan segmen LCGC.Maka mobil ini jika ingin mempunyai harga murah atau terjangkau,perakitan ataupun pembuatan mobil ini harus di buat disini.

Namun dari semua itu tentunya akan kembali lagi kepada para calon pembeli di Indonesia.Apakah mau menunggu sampai dengan bisa proses produksi missal di Indonesia atau mau ambil dari Jepang dengan harga yang tentunya lebih mahal dari mobil segmen LCGC.

sumber foto : liputan6.com

Spesifikasi Daihatsu Ayla Turbo Terbaru

Mesin Daihatsu Ayla Turbo

Mobil LCGC namun dengan membawa tenaga Turbo ini telah dibekali dengan mesin dan fitur-fitur yang begitu fungsional.Spesifikasi Daihatsu Ayla Turbo ini telah dibekali dengan mesin kapasitas 1.0 liter dan turbo-charged,sehingga dengan mesin ini mampu menghasilkan tenaga layaknya bermesin 1.5 liter dengan tenaga dan torsinya 67 Tk dan 90 Nm.

Transmisi dan Konsumsi Bahan Bakar Daihatsu Ayla Turbo

Mobil LCGC bermesin turbo ini telah dilengkapi dengan transmisi CVT dengan 2 tipe penggerak roda yakni 2WD dan 4 WD.Untuk konsumsi bahan bakarnya sendiri bisa mencapai 24,6 km per liternya tanpa Turbo,dan untuk 2WD mencapai 22,0 km per liter,sedangkan untuk 4WD mampu mencapai jarak 21,8 km per liter.

Spesifikasi seperti ini memang menjadi daya tarik sendiri untuk mobil sekelas Ayla,serta dengan tampilan desain yang begitu sporty dan modern akan menambah nilai prestige tersendiri bagi pemiliknya.Maka kita tunggu saja informasi selanjutnya tentang kepastian dari mobil LCGC bermesin Turbo ini.Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Mampukah Daihatsu Ayla Turbo Memikat Konsumen Indonesia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel TEXT

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel