7 Mobil Listrik di Indonesia Siap Mengaspal 2021,Yang Termurah Berapa?

OTOSPEEDMAGZ.COM Hanya tinggal beberapa hari lagi kita akan memasuki tahun 2021,hal ini dibarengi dengan beberapa kehadiran pilihan mobil listrik di Indonesia.Tidak hanya satu atau dua produsen saja,namun ada beberapa produsen mobil yang telah menyiapkan model mobil listrik unggulanya.( Sumber foto : bmw.co.id )

pilihan-mobil listrik murah-indonesia

Dengan adanya aturan mobil listrik yang akan segera berlaku di tahun 2021,setidaknya akan memberikan dorongan untuk kemajuan perkembangan mobil listrik di Indonesia.Namun apakah harga mobil listrik di Indonesia ini sudah cukup terjangkau?.Tidak hanya itu,beberapa pertanyaan juga sering muncul tentang berapa besaran pajak mobil listrik di Indonesia nantinya.

Memang sempat beredar kabar jika mobil listrik murah Indonesia sudah disiapkan oleh beberapa merk mobil ternama.Namun apakah benar jika banderol harga mobil listrik ini akan bisa bersaing dengan harga mobil konvensional?.

Lalu berapa banderol harga mobil listrik termurah?,untuk lebih jelasnya mari simak ulasan tentang 7 daftar mobil listrik yang siap mengaspal dijalan Indonesia.Dari mobil model sedan,mungil hingga mobil listrik kelas premium.


Berikut 7 Mobil Listrik di Indonesia Yang Siap Meramaikan Jalan di Tahun 2021,Yang Termurah Berapa Harganya?


1.Hyundai Ioniq

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-hyundai ionic

Sumber foto : hyundai.co.id

Melihat desain mobil listrik yang dibawa oleh merk mobil asal Korea ini begitu modern.Tidak hanya terlihat sporty dari bagian samping saja,namun untuk desain wajah dan juga bodi belakang juga tidak kalah menarik.Mobil ini memang terlihat sebagai mobil sedan listrik bergaya modern dan sporty.

Sedangkan untuk dapur pacu yang dibawa mobil ini yakni Motor listrik 100kW IONIQ electric yang diklaim bisa beroperasi tanpa ada suara bising.Mobil ini telah dibekali dengan baterai sebesar 38.3 kWh jenis LITHIUM-ION POLYMER dengan besar Voltage 319.4 V.Untuk besaran power ouput dari baterai mobil ini yakni 113 kW.

Motor listrik Hyundai Ioniq telah dipadukan dengan sistem transmisi Single Speed Reduction Gear dengan sistem penggerak 2WD.Dengan perpaduan tersebut maka mobil ini mampu memberikan tenaga (max) 136 PS atau 100 kW dan untuk torsinya 295 Nm .

Untuk kecepatan maximalnya juga sudah begitu mantap yakni mampu melaju hingga kecepatan 165 kph atau setara dengan +-265 Km/jam.Tidak lupa juga telah diberikan beberapa fitur keamanan sebagai penunjang keselematan saat berkendara diantaranya 7 airbag,fitur BCW ( Blind Spot Collision Warning ), Electro Chromic Mirror, Parking Assist Sensor.

Dilihat dari desain eksterior,interior hingga spesifikasi Hyundai Ionic yang cukup memikat,namun harga yang ditawarkan dari mobil listrik ini masih cukup mahal yakni berkisar Rp.625 jutaan ( harga mobil Rp.569 juta off the road untuk wilayah Jakarta ).Mobil ini secara gamblang bisa sobat lihat di situs resminya hyundai.com.


2. Nissan Leaf

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-nissan leaf
Sumber foto : nissan.co.id


Mobil listrik kedua datang dari pabrikan mobil konvensional yang telah lama bergelut di Indonesia yakni Nissan.Mobil ini digadang-gadang akan mulai diluncurkan dipasar Indonesia mulai awal tahun 2021.Mobil ini sudah sangat laris dan cukup terkenal di dunia,pasalnya mobil ini telah mampu mencetak rekor hingga +- 500.000 unit keseluruh dunia sejak peluncuran pertamanya.

Mobil listrik Nissan Leaf menurut informasi mempunyai basis produksi di beberapa Negara maju seperti AS,Jepang,hingga Inggris.Dan tentunya yang akan kita tunggu-tunggu kehadiran mobil listrik ini di Negara Indonesia.

Spesifikasi mesin Nissan Leaf menggunakan e-powertrain EM57 dengan sumber daya dari baterai lithium-ion sebesar 40 kWh.Besar baterai tersebut jika terisi penuh diklaim akan mampu menempuh jarak hingga 400 Kilometer.

Motor listrik mobil ini mampu memberikan tenaga laju hingga 148 HP dan torsinya 320 Nm pada putaran mesin 3.200 rpm.Kecepatan laju kendaraan listrik ini juga diklaim mampu mencapai 0-100 km/jam hanya dalam 7,9 detik.

Sedangkan untuk banderol harga mobil listrik Nissan Leaf sendiri di Negara Malaysia dibanderol seharga 182.263 ringgit setara dengan Rp 635,5 juta ( dengan kondisi kurs saat 1 rm = Rp 3.506 ).Sedangakan di Negara Jepang asalnya dibanderol seharga 3.150.360 juta yen atau berkisar +- Rp 432 jutaan.

Dari informasi otomotif.tempo.co,jika untuk Nissan Leaf telah ada Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) di Indonesia yakni harga Rp 529 juta.NJKB tersebut merupakan harga kosong sebelum mobil dikenakan pajak,dan tentunya untuk harga OTR akan ditambahkan dengan beberapa komponen biaya pajak lainya.

Untuk lebih detail akan informasi dari spesifikasi dan fitur mobil listrik Nissan Leaf ,maka bisa sobat buka situs resminya www.nissan.co.id.


Baca Juga : Biaya Pajak Mobil Listrik & Besaran Tarif Bea Balik Nama ( BBN-KB) serta PPnBM Kendaraan Listrik Di Indonesia


3. Nissan Kicks e-Power

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-nissan kick e power

Sumber foto : nissan.co.id

Setelah Nissan Leaf diperkenalkan terlebih dahulu,pabrikan Nissan Indonesia pada tanggal 2 September 2020 telah meluncurkan mobil listrik murah yakni Nissan Kick e-Power.Mobil ini diklaim mempunyai teknologi yang akan membantu pengendara mobil listrik tanpa harus susah-susah mengisi daya.

Kenapa dikatakan mempermudah dalam pengisian baterai mobil,karena mobil ini sebenarnya masih memerlukan bahan bakar petrol / bensin.Namun BBM ini digunakan sebagai sumber penggerak generator,dan generator inilah yang akan bertugas untuk mengisi baterai mobil listrik Kick e-Power.

Mobil listrik pada Mesin bensinnya ,Nissan Kick e-Power dibekali dengan mesin 1.198 cc dengan dukungan 3 silinder tipe DOHC + CVTV.Mesin ini mampu memberikan hasil output tenaga sebesar 78 HP dan torsinya 103Nm.Sedangkan untuk mesin listriknya mampu memberikan tenaga 128 HP & torsi 260 Nm.

Setelah kondisi baterai mobil terisi penuh,maka mesin secara otomatis akan berpindah ke mesin listrik hingga kondisi baterai habis.Lalu mesin juga akan otomatis berpindah lagi ke mesin bensin untuk mengisi baterai listrik kembali.Inilah kenapa mobil ini dikatakan bisa mempermudah saat pengisian baterai mobil listrik tanpa harus keluar dari kendaraan.

Kenapa dianggap sebagai salah satu mobil listrik dengan harga terjangkau,karena mobil ini mempunyai rentang atau selisih harga lebih murah dibandingkan Hyundai Ionic.Harga Nissan Kick e-Power diperkirakan +- Rp.449 jutaan dan selisih +-Rp.120 jutaan dengan Hyundai Ionic,cukup banyak kan.

Selain itu,dengan penggunaan teknologi pada mesin Nissan Kick e-Power yang telah diuraiakan diatas,tentunya harga tersebut sangat sebanding.


4.Tesla Model 3

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-tesla model 3
Sumber foto : tesla.com


Jika mendengar merk mobil Tesla,tentunya sobat tidak asing lagi dengan beberapa mobil listrik buatannya yang sudah terkenal.Dan hingga saat ini di Indonesia,perusahaan Tesla telah mempersembahkan ada 3 model yang telah dikeluarkan yakni Tesla Model S, Model X, dan juga Model 3.

Tesla model 3 dibekali dengan motor elektrik Long Range dengan dipadukan transmisi CVT ( tergantung varian ). Akselerasi mobil 0-1000 kpj hanya dalam waktu 3,2 detik ( Varian Performance ),sedangkan untuk Varian Long Range dan Varian Standar tercatat 4,4 detik dan 5,3 detik saja.

Untuk jarak jelajah mobil ini mampu menembus 499 – 531 Km ( untuk varian Long Range & Performance ),sedangkan untuk varian standar mampu menempuh jarak +-386 Km.

Banderol harga mobil listrik Tesla Model 3 diperkirakan Rp.1 Milyar dengan 3 varian yakni Standar, Long Range, dan Performance.Jika berminat bisa kunjungi ke situs resmi Tesla.com untuk bisa mengenal lebih jauh akan spesifikasinya.


5.Tesla Model S & Model X

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-tesla model s

Sumber foto : tesla.com

Mobil Tesla Model S akan cukup menarik bagi sobat semua yang menginginkan mobil listrik mewah.Dengan kapasitas daya baterai 100 kWh jenis lithium-ion ,mobil ini mampu menyajikan keluaran tenaga 680 DK dan untuk torsinya 1.073 Nm.

Dengan dua motor listrik dan sistem transmisi otomatis,performa tenaga yang besar akan disalurkan oleh mobil ini.Baterai mobil ini akan terisi penuh dalam waktu +- 9,5 jam ( alat pengisian standar ),dan mobil ini mampu menempuh jarak jelajah hingga 506 Km.

Beralih ke Tesla Model X 75D ,mobil ini juga menggunakan satu baterai 72,4 kWh dan dua buah motor listrik sebagai penggeraknya.Tenaga yang mampu dikeluarkan mencapai 329 DK dan besar torsinya 525 Nm.

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-tesla model x
Tesla Model X,Sumber foto : tesla.com


Jika kondisi baterai Tesla Model X 75D terisi penuh,mobil ini mampu menempuh jarak 355 Km perjalanan.Dan waktu yang dibutuhkan untuk pengisian penuh berkisar 40 menit saja ( dengan teknologi fast charging ),sedangkan jika menggunakan pengisian standar berkisar 5 jam lebih 15  menitan.

Harga Tesla Model S P100D dibanderol seharga Rp 4,4 miliar.Sedangkan untuk Tesla Model X 75D  diharga yang cukup tinggi yakni Rp.2,8 Milyar-an.


Baca Juga : Tren Mobil Listrik Murah Di Indonesia,Simak Dulu 7 Kelebihan & 5 Kekuranganya.!


6. BMW i3s

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-bmw i3
Sumber foto : bmw.co.id


Bisa dibilang sebagai mobil listrik pertama dipasarkan di Indonesia,BMW i3s mempunyai desain yang elegan.Pintu belakangnya yang tanpa terlihat gangang dan terbuka terbalik semakin membuat unik mobil asal Eropa ini.Kapasitas penumpangnya mampu mengakomodir hingga 4 orang penumpang ( termasuk pengemudi ).

Spesifikasi mesin BMW i3s dibekali dengan motor listrik khusus penggerak roda dua berteknologi BMW eDrive yang dipadukan dengan sistem transmisi otomatis dengan percepatan tunggal.Performa yang didapat dari mobil ini tenaganya 184 HP dan besar torsinya 270 Nm.

BMW i3s hanya membutuhkan waktu 6,9 detik untuk bisa melaju dikecepatan 100 kilometer/jam.Sedangkan untuk jarak jelajah terjauhnya dengan kondisi baterai terisi penuh yakni +- 260 Km.

Banderol harga yang ditawarkan oleh pihak BMW untuk BMW i3s dikisaran Rp.1,2 milyar-an ( OTR ).Atau untuk detail spesifikasi lengkapnya bisa kunjungi situs resmi dari mobil pabrikan Eropa ini di b mw.co.id

 

7. DFSK Gelora E

pilihan-mobil listrik murah-indonesia-DFSK Gelora E

Sumber foto : dfskmotors.co.id

Kalau sobat melihat mobil listrik yang satu ini maka akan teringat pada mobil Karimun kotak,namun dengan dimensi yang lebih panjang.Memang bentuk yang ditawarkan oleh mobil listrik DFSK Gelora E tidak seperti desain mobil modern bertenaga listrik.Hal ini memang dilakukan karena memang mobil ini ditunjukan bagi konsumen yang menginginkan mobil listrik untuk niaga ataupun jenis MPV.

Dapur pacu dari mesin DFSK Gelora E  menggunakan motor listrik berdaya 60 kWh.Mesin ini mampu mensuplai tenaga hingga 80 HP dan torsi 200 Nm.Tenaga DFSK Gelora E disalurkan dengan sistem transmisi otomatis 2 pilihan mode (mode drive dan eco ).

Jika baterai mobil ini terisi penuh,diklaim mampu menjelajah hingga jarak 300 Km dalam satu kali pengisian.Sedangkan untuk harganya dikisaran Rp.465 juta – Rp.490 juta-an.Jika sobat berminat mobil listrik untuk dijadikan kendaraan usaha,maka bisa kunjungi situs resminya di dfskmotors.co.id


Sekian beberapa ulasan mengenai pilihan mobil listrik di Indonesia yang semakin menarik dan terus digencarkan oleh Pemerintah dan beberapa Perusahaan mobil ternama.Memang untuk harga mobil listrik murah di Indonesia masih belum dikatakan murah,pasalnya masih diangka Rp.400 jutaan keatas bahkan Milyaran rupiah.

Namun jika nantinya semua akses dan pendukung lainya telah diterapkan dengan baik,maka harga mobil listrik tentunya akan semakin terjangkau untuk semua kalangan masyrakat Indonesia.Apakah sobat berminat membeli salah satunya?.Sekian dan semoga bermanfaat,terima kasih.

Sumber referensi : carmudi.co.id,hyundai.com,oto.com,akurat.co,otomotif.tempo.co,bmw.co.id, dfskmotors.co.id, pikiran-rakyat.com,tesla.com,nissan.co.id.

Belum ada Komentar untuk "7 Mobil Listrik di Indonesia Siap Mengaspal 2021,Yang Termurah Berapa?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel TEXT

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel