Harga & Spesifikasi Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia "SUV Hybrid Murah Adik RAV4 Si Penjegal Honda HR-V & WR-V"

OTOSPEEDMAGZ.COM – Saat peluncuran mobil baru Toyota di Jakarta Tanggal 15 Mei lalu, harga Toyota Yaris Cross 2023 sebagai salah satu pendatang baru SUV modern sudah sekalian diumumkan.Tidak tanggung-tanggung pihak Toyota telah menawarkan juga untuk varian bermesin Hybrid.Dengan kisaran harga Rp 350 jutaan,maka setidaknya akan membuat pasar Honda HRV semakin terancam.

Harga terbaru Toyota Yaris Cross 2023 ini didapatkan dari informasi yang telah dikemukakan oleh beliau Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM) yakni bapak Henry Tanoto yang akan mempersiapkan sesi tersendiri untuk mengumunkan harga resmi SUV baru Toyota ini.Beliau juga mempersilakan kepada konsumen siapa saja boleh melakukan pemesanan,namun untuk waktu pengiriman akan dikabarkan lagi.

Spesifikasi yang dibawa mobil baru Toyota ini akan ada dua varian mesin.Dari informasi Marketing Director TAM yakni Bapak Anton Jimmi Suwandy ,nantinya aka nada varian hybrid dan juga GR Sport.Sedangkan untuk system transmisinya akan tetap ada dua pilihan yakni Tipe CVT dan Manual,dengan varian Hybrid akan hanya tersedia transmisi CVT.

Bisa dibilang SUV Yaris Cross ini sebagai adik dari Toyota RAV4 & Corolla Cross yang saat ini sudah dipasarkan diberbagai Negara termasuk di pasar Indonesia.Hal ini semakin menarik karena dari sales juga telah banyak memberikan informasi harga dan varian dari Toyota Yaris Cross 2023 terbaru di Indonesia.Lalu apa saja keunggulan yang ada di SUV terbaru milik Toyota ini.

review-spesifikasi-dan-harga-toyota-yaris-cross-2023-hybrid-indonesia

Harga & Spesifikasi Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia “SUv Hybrid MURAH Adik ARV4 & Corolla Cross si PENJEGAL SUV Honda WR-V & HR-V”


Eksterior Yaris Cross 2023 

Secara tampilan ,SUV ini malah mirip dengan Corolla Cross namun dengan dimensi yang lebih kecil.SUV ini mampu menamupung 5 orang penumpang.Untuk dimensinya,mobil ini malah lebih kecil dibandingkan dengan beberapa competitor yakni Honda HR-V dan Hyundai Creta,malah justru ini bisa mematikan lawan untuk Honda WR-V terbaru.

eskterior-belakang-toyota-yaris-cross-2023-hybrid-indonesia

Eksterior Yaris Cross 2023 Indonesia "Mirip Corolla Cross & RAV4"

Adik Corolla Cross ini mempunyai panjang bodi 4.310 mm dengan lebar 1.770mm dan dengan tinggi bodi yakni 1.615 mm.Untuk ukuran ground clearance baik untuk mesin Hybrid dan Non Hybrid alias Petrol punya tinggi 260 mm.Tentunya diklaim akan memberikan rasa kenyamanan yang lebih baik saat berkendara di medan agak berat.

Overhang depan-belakang sempit  approach angle hingga 19 derajat dan departure angle sebesar 28 derajat,hal ini membuat light off-roader siap melawati berbagai kondisi jalan semi Offroad.

Pilihan warna Toyota membrikan warna eksterior dengan opsi monotone dan two tone.Tentunya ini akan menjadi daya tarik lagi,karena memang warna seperti ini sekarang banyak diminati oleh konsumen.


Interior Yaris Cross 2023

Ruang kabin untuk Yaris Cross terbaru ini baik untuk pilihan Hybrid dan petrol akan  tampak desain dashboard yang soft touch.Semakin terasa berkelas dan mewah serta membuat berkendara semakin bersensasi karena ada panoramic glass roof with power sunshade.

interior-dan-fitur-toyota-yaris-cross-2023-hybrid-indonesia

Interior Yaris Cross 2023 "Modern & Canggih"

Semakin nyaman berkendara karena telah dipersiapkan panel instrumen TFT 7 inch dengan head unit berukuran 10,1 inch, wireless charger, power back door with kick sensor, ambient light, dan juga  jok depan yang sudah menggunakan pengaturan elektrik.

Masuk kedalam mobil baru Toyota ini,maka sobat akan disuguhkan dengan dua baris kursi penumpang dengan formasi 2 untuk depan dan 3 untuk penumpang belakang.Dengan jarak yang cukup lega,maka siap memberikan kenyaman jika harus diisi full 5 orang penumpang.

Selain itu,untuk barang bawaan yang banyak juga tidak usah kuatir karena ruang penyimpanan SUV ini juga melimpah dan tentunya menjajikan luas ruang bagasi terbesar di kelasnya.


Fitur Yaris Cross 2023

Untuk mobil keluaran terbaru memang sudah tidak diragukan lagi akan adanya fitur-fitur berteknologi canggih dan terbaru yang siap memberikan rasa aman dan nyaman baik bagi driver ataipun penumpangnya.

Seperti adanya fitur Toyota Safety Sense (TSS) dengan kelengkapanya rear cross traffic alert (RCTA) serta panoramic view monitor.

Semakin canggih dan terlihat modern dengan hadirnya teknologi telematika T-Intouch.Teknlogi  T Intouch adalah fitur telematika yang canggih yang hadir di mobil mobil terbaru milik Toyota yang juga telah di Indonesia.

Fitur T Intouch akan memberikan kemudahan untuk menghubungkan antara pemilik mobil dengan mobilnya yang juga ada  layanan yang sudah terkoneksi Toyota melalui Smartphone.


Performa Mesin Yaris Cross 2023

performa-mesin-toyota-yaris-cross-2023-hybrid-indonesia

2 Pilihan Mesin Non Hybrid & Hybrid Terbaru Yaris Cross 2023 Indonesia

Yang paling menarik dari SUV terbaru Toyota ini yakni langsung ada dua pilihan mesin baru yakni tipe bensi dan Hybrid,dengan kisaran banderol harga Rp 350 jutaan.Jiak dibandingkan dengan para kompetitornya yang masih menawarkan mesin tipe bensin saja seperti  Hyundai Creta dan Honda HR-V.

Pertama ada Dapur pacu Yaris Cross Hybrid yang mempunyai besar kubikasi 1.500 cc .Mesin dengan kode 2NR-VEX ini akan digabungkan dengan motor elektrik.

Alhasil ,dengan perpaduan mesin bensin dengan torsi puncak 121 Nm dan tenaga 90 hp,digabungkan dengan tenaga motor elektrik dengan torsi 141 Nm dan keluaran tenaga 79 hp.Maka mesin Hybrid Yaris Cross total kombinasi performanya mampu menyemburkan tenaga hingga 110 hp.

Kedua adalah varian mesin bensin yang ternyata masih serupa dengan All New Toyota Avanza ataupun Veloz terbaru.Mesin berkode 2NR-VE yang mempunyai besar kubikasi 1.500 cc didukung dengan 4-silinder,sanggup mengeluarkan torsi puncak 138 Nm dan dengan keluaran  tenaga 104,5 hp

Untuk mendukung tenaga dan akselerasinya,mesin akan disandingkan dengan transmisi 5-manual percepatan dan CVT di Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia ini.


Harga Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia

Dari informasi salah satu sales Toyota ini telah memberikan kisaran berapa Booking Fee SPK untuk Yaris Cross ini,yakni hanya dengan memberikan uang Rp 10 juta saja.Tentunya untuk pengiriman mobil kerumah pembeli akan dikabarkan selanjutnya.

harga-resmi-mobil-baru-toyota-yaris-cross-2023-hybrid-indonesia

SUV Hybrid Murah Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia "Penjegal Honda HRV & WRV"

Untuk banderol harga SUV terbaru Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia ini yakni :

  • Yaris Cross tipe Hybrid GR Sport: Rp 460 juta
  • Yaris Cross tipe Non Hybrid GR Sport :  Rp 450 juta
  • Yaris Cross tipe S CVT :  Rp 416 juta
  • Yaris Cross tipe S Manual :  Rp 405 juta
  • Yaris Cross tipe G CVT :  Rp 363 juta
  • Yaris Cross tipe G Manual :  Rp 350 juta

Catatan : Banderol harga diatas masih bisa mengalami perubahan


Sekian beberapa ulasan dari Spesifikasi,Fitur hingga banderol Harga SUV Baru Modern Toyota Yaris Cross 2023 di Indonesia.Setidaknya adik Corolla Cross dan RAV4 ini dengan kisaran harga Rp 350 juta hingga Rp 400 jutaan ini,akan mampu membuat persaingan pasar SUV semakin mantap.Karena dari beberpa keluaran SUV pabrikan Honda dan Hyundai masih belum mengusung mesin Hybrid.

Tag : #MOBIL HYBRID #MOBIL SUV #MOBIL TOYOTA #TOYOTA YARIS CROSS


Sumber referensi : Moladin,Grid Oto dan beberapa sumber tambahan lainya.

Belum ada Komentar untuk "Harga & Spesifikasi Toyota Yaris Cross 2023 Indonesia "SUV Hybrid Murah Adik RAV4 Si Penjegal Honda HR-V & WR-V""

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel TEXT

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel